Cleanomic
Plant-Based Milk Review

Selamat hari lingkungan hidup sedunia tanggal 5 Juni kemarin!!!!!!
Setiap kali ada suatu tanggal yang merupakan hari pengingat isu lingkungan, pasti langsung kepikiran aksi nyata apa yah yang bisa kita lakukan untuk mengurangi dampak negatif yang kita lakukan terhadap lingkungan? Nah seperti biasa, kita selalu mulai dari apa yang ada di rumah kan, khususnya paling mudah nih, apa yang kita konsumsi sehari-hari.
Di #MinisponsibleHouse. kami masih sesekali mengkonsumsi produk dairy. Meskipun anak-anak kami bukan anak yang minum susu UHT yang rutin tiap hari, karena dulu sih aku pribadi memang dibesarkan oleh Ibu yang mengharuskan minum susu tiap pagi yahh, anak-anakku tidak seperti itu. Tapi, kami masih memang sesekali membeli susu sapi ketika belanja bulanan.
Kalau lihat dari infografik dari the Capture App di atas, bisa dilihat kan, susu yang paling banyak memberikan dampak negatif terhadap lingkungan dari produksinya adalah susu sapi, sedangkan susu yang dampak negatif paling sedikit adalah susu oat atau soy.
Jadilah sekarang kami mau mencoba beberapa pilihan susu plant-based untuk mencari mana yang kira-kira cocok untuk kami di rumah. Dulu pernah sih beberapa kali nyobain bikin plant-based milk sendiri dari resep-resep yang ada di youtube, tapi kok rasanya belom ada yang pas. Biar ga penasaran bisa langsung lihat review langsung-nya di video ini yahhh!
Kalau kamu punya produk plant-based milk favorit, khususnya lokal dengan perizinan lengkap, share di komen yahh!