Cleanomic
Tracking your carbon footprint with Capture
Sesuai dengan resolusi kami di tahun 2020 ini, kami kembali menghadirkan #cleaneconomychampion atau para pelaku usaha yang berbasis lingkungan untuk berbagi cerita mereka membangun bisnis yang membantu pelestarian lingkungan.
Episode kali ini, kami ngobrol dengan @josiestoker salah satu founder dari Capture sebuah startup yang bikin aplikasi yang bisa nge-track langsung berapa carbonfootprint yang kita produksi secara real time!
Kalau di postingan blog terakhir kami sudah bahas bagaimana cara menghitung jejak karbon kita, nah sekarang ada applikasi yang bisa tracking real-time emisi carbonfootprint kita sehari-hari lho, namanya Capture yang sudah bisa kamu download melalui google play dan apple store.
Cara kerja aplikasi ini sebenernya cukup simpel, mungkin kalian udah familiar dengan aplikasi kesehatan yang bisa menghitung dan nge-track berapa kilometer kamu udah lari/jalan, berapa kalori kamu yang sudah terbakar hari ini, dsb. Apps model seperti ini mengkalkulasikan perhitungan tersebut melalui signal GPS dari telepon genggam kita. Nah, Capture melakukan hal yang sama, cuman yang dihitung adalah carbon footprint.
Hal ini yang membedakan Apps ini dengan kalkulator-kalkulator jejak karbon yang sudah ada karena kalkulator-kalkulator itu menghitung dari data statis, sedangkan apps ini menghitung jejak karbon sesuai dengan keadaan aktual, yaitu dari mobilitas kita.
Selain tracking jejak karbon aktual kita, Capture juga menawarkan pilihan program pengimbangan (offset) carbon yang bisa kamu beli melalui aplikasi ini. Program offsetnya tersebar di berbagai tempat di dunia, mulai dari proyek penanaman pohon, investasi pada energi terbarukan, hingga pembuatan mesin yang dapat menyerap karbon langsung dari udara. Menarik banget!
Yang pasti penggunaan aplikasi ini sangat memudahkan kita untuk nge-track jejak karbon yang kita hasilkan setiap harinya. Temen-temen tau ga sih kalau setiap orang di dunia ini, punya jatah batasan emisi yang seharusnya hanya boleh kita produksi selama setahun guna mencapai target agar kenaikan suhu bumi tidak melebihi 1,5 derajat celcius dalam 10 tahun kedepan? Jatah emisi karbon per orang dalam setahunnya adalah tidak boleh melebihi 4,9 tonn.
Yuk mumpung masih awal tahun baru, kita usahakan yuk supaya emisi karbon kita tahun ini tidak melebihi jatah kita tersebut dan track progress kamu dengan menggunakan aplikasi ini, dan mulai biasakan untuk mengimbangi emisi karbon kamu dengan program-program hijau seperti program penanaman pohon atau blue carbon donation.
Yang udah cobain apps ini, jangan lupa share pengalaman kamu yah!